Mudah, Simak Cara Menghapus Akun Tiktok Permanen

Cara menghapus akun tiktok permanen cukup mudah, hanya dengan satu klik saja Anda sudah bisa menghapus akun tersebut. Membuat akun Tiktok saat ini memang ramai diperbincangkan, Anda bisa membuat suatu konten video untuk mengabadikan momen ataupun untuk promosi bisnis, jika Anda sedang ingin menghapus akun tiktok secara permanen simak di bawah ini.

Cara Menghapus Akun Secara Permanen

Cara pertama yang dapat adalah dengan melalui aplikasi, pertama yakni buka aplikasi Tiktok Anda, kemudian sentuh pada bagian profil. Kemudian, pilih pengaturan dan privasi. Lalu pilih opsi โ€œkelola akunโ€. Dan klik hapus akun. Selanjutnya akan muncul pertanyaan mengapa ingin menghapus akun. Jawab pertanyaan tersebut dan selesai, akun akan terhapus dalam waktu 30 hari.

Cara menghapus akun Tiktok permanen yang kedua adalah melalui laptop atau PC, pertama yakni buka website resmi Tik Tok www.tiktok.com/login. Kemudian klik profil dan pilih hapus akun. Ikuti petunjuk yang diarahkan, dan akun akan terhapus secara permanen.

Dari beberapa cara menghapus akun tiktok diatas bisa diterapkan secara mudah dan praktis. Menghapus akun tiktok secara permanen dapat dilakukan dengan mudah, tentu saja jangan log in terlebih dahulu selama 30 hari, dengan begitu akun yang ingin dihapus akan sukses terhapus secara permanen.