Biang keringat atau juga disebut miliaria merupakan ruam kecil kemerahan yang menonjol, gatas, dan dapat menimbulkan sensasi menyengat atau perih. Ha ini sering terjadi pada bagi karena pengaturan suhu tubuhnya masih belum sempurna. Tidak hanya pada bayi, biang keringat juga bisa dialami oleh dewasa yang bisa anda simak penjelasannya sebagai berikut.
Gejala Biang Keringat yang Bisa Dikenali
Perlu anda ketahui bahwa biang keringat yaitu bukan kondisi yang tidak menular. Pada umumnya, kondisi ini terjadi ketika berada di cuaca yang sangat panas atau lingkungan lembap. Keberadaan biang keringat ini bisa ditandai dengan bintil-bintil kecil berwarna merah, terasa gatal dan perih.
Penyebab Timbulnya Biang Keringat
Ada beberapa penyebab yang dapat menimbulkan munculnya biang keringat pada kulit. Hal ini bisa terjadi karena kepanasan, iklim tropis, kepanasan, kegiatan fisik atau olahraga yang mengeluarkan banyak keringat, obesitas, dan bed rest terlalu lama. Pada dasarnya, biang keringat ini terjadi karena adanya penyumbatan kelenjar keringat.
Kapan Anda Wajib ke Dokter
Biang keringat biasanya akan sembuh dengan sendirinya bila anda dapat menjaga suhu lingkungan serta kulitnya tetap sejuk. Namun, anda perlu melakukan pemeriksaan dokter bila biang keringat anda semakin mengganggu serta disertai dengan gejala infeksinya. Adapun beberapa gejala infeksi sekunder yakni bintil-bintil kemerahan, bernanah demam, dan menggigil.
Diagnosis dari Biang Keringat
Dalam mendiagnosis biang keringat, anda akan menjalankan sesi Tanya jawab dengan dokter mengenai keluhan, riwayat kesehatan serta kondisi lingkungan sekitar anda. Lalu dokter akan melakukan pemeriksaan fisik dengan melihat ruamnya langsung. Dokter nantinya dapat merekomendasikan obat biang keringat dewasa paling ampuh untuk anda.
Obat Biang Keringat Paling Ampuh untuk Orang Dewasa
-
Krim Hidrokortison
Ada beberapa obat yang bisa digunakan untuk menyembuhkan biang keringat bagi orang dewasa. Obat krim hidrokortison ini dapat diperoleh dengan mudah di apotik terdekat karena telah tersedia dengan bebas di sebagian besar apotek tanpa memerlukan resep dokter. Anda bisa menggunakannya sebanyak 1 hingga 2 kali pada area biang keringat. Pastikan untuk menggunakan yang bentuk krim.
-
Obat Antihistamin
Obat jenis ini dapat digunakan dalam membantu meringankan rasa gatal serta pembengkakan biang keringat. Obat ini sendiri merupakan jenis obat yang sering digunakan untuk mengatasi berbagai jenis alergi. Obat ini mampu membantu menghambatt kerja zat histamine yang dilepaskan oleh tubuh yang dapat menyebabkan pembengkakan.
Cara Menyembuhkan Biang Keringat dengan Bahan Alami
-
Mengompres dengan Air Dingin
Salah satu cara yang dapat mengatasi biang keringat dengan alami yaitu dengan mengompresnya dengan air dingin. Anda dapat mengompresnya selama 5-10 menit ke area biang keringat untuk mengurangi kemerahan, bengkak, dan gatal-gatal. Jika anda menggunakan es batu, anda dapat membungkusnya dengan kain.
-
Mengoleskan Lidah Buaya
Lidah buaya merupakan salah satu tanaman yang sangat terkena penggunaannya di dunia kesehatan. Tanaman ini juga dapat digunakan sebagai obat biang keringat dewasa paling ampuh. Sebab, ia memiliki efek antiinflamasi yang kuat dan meredakan gejala gatal-gatal serta iritasi pada kulit.
-
Mandi dengan Air Dingin
Anda juga bisa meredakan biang keringat dengan cara ini. Dengan begitu, anda bisa menenangkan rasa gatal. Mulai dengan menggunakan produk eksfoliasi ringan untuk membantu mengatasi pori-pori yang tersumbat. Namun, hindari kebiasaan menggosok terlalu keras agar tidak ada iritasi.
Demikian informasi lebih dalam mengenai gejala, penyebab, dan obat biang keringat dewasa paling ampuh. Tentu, hal ini sangat penting untuk diketahui dan dikenali sejak dini agar tidak terjadi infeksi yang lebih parah. Untuk informasi lebih lengkap mengenai kecantikan, anda bisa mengunjungi laman beautyroom.id sekarang juga.